Wakil Wali Kota Berharap Sukabumi Challenge Piala Wali Kota Jadi Event Tahunan Kota Sukabumi

Wakil Wali Kota Sukabumi Andri S Hamami (keenam dari kiri) saat membuka Kejuaraan Taekwondo Sukabumi Challenge Piala Wali Kota di GOR Merdeka Kota Sukabumi. [Foto: Ist]  

sukabumiNews.net, KOTA SUKABUMI – Wakil Wali Kota Sukabumi Andri S Hamami berharap, Sukabumi Challenge Piala Wali Kota menjadi event tahunan Kota Sukabumi. 

Harapan tersebut disampaikan Wakil Wali Kota Sukabumi kepada wartawan saat menghadiri acara pembukaan Kejuaraan Taekwondo Sukabumi Challenge Piala Wali Kota yang digelar di GOR Merdeka Kota Sukabumi, Sabtu (27/5/2023) belum lama ini. 

Kejuaraan yang digelar oleh Pengurus Cabang (Pengcab) Taekwondo Indonesia Kota Sukabumi dan diikuti oleh 500 atlet dari lima provinsi ini dibuka langsung oleh Wakil Wali Kota Sukabumi itu sendiri.

Dalam kesempatan itu, Wakil Wali Kota Sukabumi Andri S Hamami menyampaikan harapaan agar Sukabumi Challenge Piala Wali Kota ini bisa menjadi event tahunan Kota Sukabumi. 

Selain itu, Wakil Wali Kota juga berharap bahwa event ini mampu memunculkan bibit atlet potensial yang akan mengukir prestasi diberbagai kejuaraan. 

“Mudah-mudahan dengan dilaksanakannya Sukabumi Challenge Taekwondo Wali Kota Cup 2023, dapat melahirkan atlet-atlet Taekwondo yang berprestasi dan juga event ini bakal menjadi event tahunan serta membawa harum nama Kota Sukabumi,” harap Andri S Hamami. 

Sementara Ketua Pengcab Taekwondo Indonesia Kota Sukabumi, Deni Ramdani mengatakan bahwa kejuaraan dilaksanakan selama sehari, dengan diikuti oleh total 500 orang atlet dari lima provinsi. 

Pada kejuaraan ini Kabupaten Bandung berhasil menempati peringkat pertama sebagai juara umum, disusul oleh Kabupaten Cianjur dan Kota Sukabumi masing-masing mendapat juara kedua dan ketiga.

BACA: 4 Pelajar MAN 1 Kota Sukabumi Juara Taekwondo Tingkat 5 Provinsi

Red*
COPYRIGHT © SUKABUMINEWS 2023

Post a Comment

Anda boleh beropini dengan mengomantari Artikel di atas

أحدث أقدم