Ungkapkan Rasa Syukur, Dessy Susilawati Qurban 2 Ekor Sapi.


sukabumiNews.net, KOTA SUKABUMI – Mengungkapkan rasa syukur, Anggota Komisi V DPRD Provinsi Jawa Barat (Jabar) Dessy Susilawati membagikan 400 kantong daging sapi qurban kepada masyarakat sekitar.

Sebanyak 400 kantong daging sapi qurban tersebut merupakan hasil dari sembelihan 2 ekor sapi yang diqurbankan Dessy kepada warga terdekat, khususnya kepada para pengurus DPD dan DPC Partai PAN Kota Sukabumi.

Momen penyembelihan hewan sapi qurban itu dilakukan Dessy di kediamannya, Jalan Selaawi Kelurahan Cibereum Kota Sukabumi pada Ahad, 10 Juli 2022, tepat di hari Raya Idul Adha 1443 Hijriyah belum lama ini.

“Hari idul Adha ini memang merupakan momen yang paling tepat bagi umat Islam untuk berbagi, sekaligus sebagai ungkapan rasa syukur kami kepada Alloh SWT saat mendapatkan kelebihan rizeqi,” ungkap Dessy kepada sukabumiNews, belum lama ini.

Momen Idul Qurban juga, kata Dessy, merupakan kesempatan bagi umat Islam untuk menyucikan diri dan harta benda yang dimilikinya.

"Jadi, jangan dilihat jumlahnya, tapi semoga ini menjadi awal untuk menumbuhkan semangat berqurban bagi yang memiliki kelebihan rizqi, terlebih di hari Raya Idul Adha ini,” tutur Dessy.

Dessy berharap, dengan semangat berqurban dapat lebih mempererat tali silaturrahmi antar sesama, dan kekerabatan, serta menumbuhkan kekompakkan antara para pengurus DPD, DPC dan ranting PAN dalam membangun Kota Sukabumi.

Pewarta: Prim RK
Editor: AM
COPYRIGHT © SUKABUMINEWS 2022

Post a Comment

Anda boleh beropini dengan mengomantari Artikel di atas

أحدث أقدم