Didemo Mahasiswa di Jakarta, Jokowi Bagikan BLT di 2 Pasar Kawasan Puncak

Presiden Jokowi saat membagikan BLT minyak goreng di Pasar Ciawi, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Kamis (21/4/2022). (ANTARA/M Fikri Setiawan)  

sukabumiNews.net, BOGOR – Presiden Joko Widodo membagikan bantuan langsung tunai (BLT) di Pasar Cisarua dan Pasar Ciawi yang berlokasi di kawasan Puncak, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Jokowi tiba di Pasar Cisarua pukul 14.30 WIB didampingi Menteri Sosial Tri Rismaharini, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan Bupati Bogor Ade Yasin.

"Tadi Beliau memberikan bantuan langsung tunai dan sembako untuk pedagang dengan nilai Rp1,2 juta. Intinya Beliau ingin pelaku usaha kecil terus berkembang dengan memberikan stimulus itu," kata Ade Yasin usai mendampingi Jokowi dikutip ANTARA, Kamis, 21 April.

Setelah membagikan bantuan di Pasar Cisarua, Presiden Jokowi bersama rombongan bergeser ke Pasar Ciawi dan membagikan bantuan serupa.

Kedatangan orang nomor satu di Indonesia itu menjadi perhatian warga dan pengguna jalan. Meski begitu, acara pembagian BLT itu berlangsung kondusif meski usai Jokowi pergi terjadi kemacetan lalu lintas.

Dari Pasar Ciawi, rombongan Presiden Jokowi lantas mengarah ke Pasar Sukasari yang berlokasi di wilayah Kota Bogor.

Sementara itu seorang penerima BLT di Pasar Ciawi, Sarilah (53) mengaku senang dan bersyukur menerima bantuan karena dirinya tengah dalam keadaan sulit setelah sang suami  pulang usai dirawat di rumah sakit.

"Bersyukur sekali bisa dapat bantuan hari ini. Karena suami saya sedang enggak bisa kerja, baru pulang dari rumah sakit," ujarnya.

Bingkisan yang diberikan berisi beras dan minyak goreng yang diterima oleh lebih dari 100 orang peserta Program Keluarga Harapan (PKH).

BACA Juga: Pengawalan Jokowi Dinilai Berlebihan, Rocky Gerung: Presiden Tidak Lagi Dipercaya oleh Rakyat

Red*
COPYRIGHT © SUKABUMINEWS 2022

Post a Comment

Anda boleh beropini dengan mengomantari Artikel di atas

Previous Post Next Post