Ranking II Avev Pelaksanaan Vaksinasi, Kapolres Gayo Lues Apresiasi Kinerja Mapolres Jajaran

Kapolres Gayo Lues, AKBP Carlie Syahputra Bustamam S.I.K., MH., saat menunjukkan data hasil Anev dari Biro Ops Polda Aceh yang menunjukkan bahwa Kabupaten Gayo Lues menempati ranking II (ke-2) untuk tingkat Polres Jajaran dengan persentase 39,3%. (Foto: Amin Lingga/dok. Polres Gayo Lues)  

sukabumiNews.net, GAYO LUES (ACEH) – Kapolres Gayo Lues AKBP Carlie Syahputra Bustamam menyatakan apresiasi kepada segenap jajaran Mapolres yang sudah bekerja dan berusaha maksimal dalam menyukseskan program vaksinasi di Wilayah Kabupaten Gayo Lues.

Apresiasi tersebut disampaikan Kapolres saat memimpin Analisa dan Evaluasi (Anev) pelaksanaan vaksinasi di Wilayah Kabupaten Gayo Lues, Provinsi Aceh.

Kegiatan Anev berlangsung di Aula Mapolres Gayo Lues, Senin (18/10/2021) dengan dihadiri Waka Polres, Pejabat Utama dan Para Kapolsek Jajaran.

Dalam kesempatan itu Kapolres mengungkapkan bahwa berdasarkan hasil Anev dari Biro Ops Polda Aceh (data berdasarkan suntik dosis 1), Kabupaten Gayo Lues menempati ranking II (ke-2) untuk tingkat Polres Jajaran dengan persentase 39,3%.

Sementara lanjut dia, peringkat pertama ditempati Kota Banda Aceh dengan 76,3%, dan disusul oleh Kota Langsa dengan 39.0%.

Atas prestasi yang diperolehnya tersebut, Kapolres Gayo Lues mengungkapkan rasa syukur dan terimakasih kepada para Pamatwil, Kapolsek, dan seluruh anggota, atas kerja kerasnya dalam mengajak dan menyadarkan masyarakat Gayo Lues tentang pentingnya Vaksinasi.

"Melihat angka ini, kita optimis di bulan Desember Kabupaten Gayo Lues dapat mencapai Herd Immunity,” ujar AKBP Carlie dalam keterangan yang diterima sukabumiNews.net, Senin.

Ke depan, lanjut dia, tantangan akan semakin besar. Untuk itu, kata Carlie, dibutuhkan Iinovasi dan terobosan-terobosan untuk mengajak masyarakat, dengan mengedepankan sikap humanis dan sopan santun.

“Tetap semangat dan jaga kesehatan diri serta keluarga dari penularan wabah Covid-19," katanya.

"Semoga Allah SWT, Tuhan yang Maha Kuasa melihat segala kinerja yang juga lakukan sebagai amal ibadah bagi kita semua,” tutupnya.

BACA Juga: Gerai Vaksin TNI-Polri Polres Gayo Lues Tetap Berikan Layanan Meskipun Hari Libur

Pewarta: Amin Lingga
Editor: AM
COPYRIGHT © SUKABUMINEWS 2021

Post a Comment

Anda boleh beropini dengan mengomantari Artikel di atas

Previous Post Next Post