ACT Sukabumi Bekerjasama dengan Kelurahan Benteng Gelar Operasi Pangan Murah

Guna membantu lansia dan masyarakat pra sejahtera di tengah pandemi, ACT Sukabumi bekerjasama dengan Kelurahan Benteng menyalurkan bantuan paket Sembako Murah.(Ist) 

sukabumiNews.net, KOTA SUKABUMI – Aksi Cepat Tanggap (ACT) Sukabumi bekerjasama dengan Kelurah Benteng Kota Sukabumi menyalurkan paket sembako murah untuk Lansia dan Keluarga Prasejahtera melalui Program Operasi Pangan Murah.

Penyaluran paket sembako tersebut dilakukan bersamaan dengan Program Vaksinasi Covid-19 yang diadakan oleh Kelurah Benteng di Aula Politeknik Sukabumi, Sabtu (23/10/2021)

Kepala Cabang (Kacab) ACT Sukabumi, Erwin Wikanda kepada sukabumiNews mengatakan bahwa kegiatan Program Pangan Murah ini serentak di lakukan ACT di seluruh Indonesia.

“Khusus di Sukabumi sendiri baru bisa dilaksanakan hari ini dengan menggandeng kelurahan Benteng di acara Vaksinasi masal,.dengan harapan banyak warga yang terbantu untuk pemenuhan kebutuhan pangan dalam bebrapa hari kedepan,” ujar Erwin Wikanda, Sabtu (23/10).

Bantuan paket Pangan Gratis dan Oprasi Pangan Murah ini, tambah Erwin disalurkan untuk para keluarga prasejahtera dan lansia, guna membantu meringankan beban masyarakat di tengah pandemi.

Adapun tujuna diadakannnya program ini lanjut dia, yaitu untuk sedikit membantu masyarakat dalam pemenehuhan kebutuhan pangan yang saat ini lumayan cukup mahal.

“Maka dari itu ACT Sukabumi menggelar Operasi Pangan Murah ini dengan harga Rp60 ribu dari harga awal Rp120 ribu/paket, yang mana didalamnya berisi beras 5kg, minyak 1 lt, telor 1kg, kecap, garam dan gula 1kg,” terangnya.

Di akhir wawancaranya Erwin Wikanda mengucapkan banyak terimakasih kepada para dermawan yang sudah berdonasi melalui ACT, sehingga kegiatan Operasi Pangan Murah ini bisa terlaksana.

“Mudah-mudahan bisa terus menjadi agenda rutin ACT di tengah masa pandemi ini,” tutupnya.

Sementara itu, Lurah Benteng Kecamatan Warudoyong Kota Sukabumi Tri Hastuti kebada sukabumiNews.net menyampaikan, walupun saat ini penyebaran Covid-19 sudah mulai berangsur menurun, namun bukan berarti masyarakat harus lengah akan prokes yang ditetapkan Pemerintah. Tapi justru harus lebih waspada.  

“Maka dari itu Kelurahan Benteng terus mengadakan Vaksinasi masal Covid-19 untuk mengurangi resiko terjangkitnya virus corona terhadap lansia dan anak-anak,” tandsnya.

Pewarta: Prim RK
Editor: AM
COPYRIGHT © SUKABUMINEWS 2021

Post a Comment

Anda boleh beropini dengan mengomantari Artikel di atas

أحدث أقدم