sukabumiNews.net, GEGERBITUNG – Dalam rangka merayakan Hari Jadi Kabupaten Sukabumi ke-151 yang jatuh pada tanggal 10 September, Pemerintah Kecamatan Gegerbitung menggelar berbagai kegiatan sosial dan lomba.
“Diantaranya yaitu
kegiatan donor darah dengan sasarannya para pelajar serta masyarakat umum. Adapun
target capaiannya adalah 70 orang,” kata Camat Gegerbitung Yanti Budiningsih ditemui
sukabumiNews,net di sela-sela kegiatan donor darah yang di kantor kecamatan
Gegerbitung, Rabu (8/9/2021).
Dia menambahkan, selain bakti sosial donor darah, pihaknya pun melakukan berbagai kegiatan lomba yang diikuti oleh semua lapisan masyarakat yang ada di wilayah Pemerintahannya.
Camat Gegerbitung Yanti Budiningsih ditemui sukabumiNews di riang kerjanya, Rabu (8/9/2021). Foto: sukabumiNews/Prim RK |
Dia menambahkan, selain bakti sosial donor darah, pihaknya pun melakukan berbagai kegiatan lomba yang diikuti oleh semua lapisan masyarakat yang ada di wilayah Pemerintahannya.
Diantaranya adalah
lomba sekolah sehat, lomba kader posyandu terbaik, lomba Pil Dacil (pemilihan
dai cilik), dan lomba mancing. “Dan hari Kamis (9/8) besok ditutup dengan
pemberian hadiah serta pembagian sembako," tuturnya.
Camat Geberbitung
berharap, semoga dengan peringatan hari jadi Kabupaten Sukabumi yang ke-151 ini
masyarakat dapat lebih mencintai Sukabumi.
Pewarta: PrimRK
Editor: AM
COPYRIGHT
© SUKABUMINEWS 2021
إرسال تعليق
Anda boleh beropini dengan mengomantari Artikel di atas