Pasien Positif Corona di Kabupaten Sukabumi Bertambah 2

sukabuminews.net, KABUPATEN SUKABUMI - Pusat Informasi dan Koordinasi Covid-19 Kabupaten Sukabumi Jawa Barat kembali menginformasikan data terkini peta penyebaran wabah pandemi virus corona di wilayahnya.

"Pasien yang terkonfirmasi positif Covid-19 bertambah 2 orang menjadi 66 orang. Enam orang diantaranya masih aktif dalam perawatan rumah sakit, sedangkan 56 lainnya sudah dinyatakan sembuh," ungkap Sekretaris Pusat Informasi dan Koordinasi Covid-19 Kabupaten Sukabumi, Harun Alrasyid kepada sukabumiNews, Kamis (23/7/2020).

Harun menjelaskan kedua pasien positif tersebut merupakan hasil dari pemeriksaan Swab Polymerase Chain Reaction (PCR) massal yang dilaksanakan Pemerintah Kabupaten Sukabumi beberapa waktu lalu.

"Kedua pasien yang terkonfirmasi positif Covid-19 ini berasal dari Kecamatan Sukabumi berjenis kelamin perempuan usia (60) tahun dan usia (36) tahun," jelasnya.

"Kami menghimbau kepada masyarakat agar jangan panik dan harus tetap waspada karena wabah virus corona masih ada," tandasnya.

Sekretaris Pusat Informasi dan Koordinasi Covid-19 Kabupaten Sukabumi ini juga menegaskan supaya masyarakat tetap mpatuhi protokol kesehatan.

"Jangan lupa mencuci tangan dan wajib gunakan masker bila keluar rumah," katanya.

Pewarta : Azis Ramdhani
Editor : Red.
COPYRIGHT © SUKABUMINEWS 2020

Post a Comment

Anda boleh beropini dengan mengomantari Artikel di atas

أحدث أقدم