Ribka Tjiptaning : Masyarakat Indonesia Tidak Usah Khawatir dengan Virus Corona

sukabumiNews.net, KOTA SUKABUMI – Ketua Komisi IX DPR RI pada periode 2009-2014, Ribka Tjiptaning menghimbau kepada masyarakat Indonesia untuk tidak terlalu panik dengan penyebaran Covid-19, Coronavirus COVID-19 (Virus Corona) yang sudah merenggut lebih dari 3 ribu nyawa manusia di dunia termasuk di Indonesia ini.

Imbauan tersebut disampaikan Ribka di hadapan ratusan masyarakat Kota Sukabumi saat menghadiri Acara Sosialisasi Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) yang di laksanakan di Kelurahan Warudoyong, Kecamatan Warudoyong, Kota Sukabumi, Jawa Barat, Kamis, (5/03/2020).

Hadir dalam Acara Germas ini, Kemenkes beserta Jajaran, Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Sukabumi, Anggota DPRD Kota Sukabumi, Bah Gagan, beserta tamu undangan lainnya.

Melalui acara tersebu, Germas mengajak masyarakat untuk melakukan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS). “Dengan melakukan pola hidup bersih dan sehat, maka apa yang di khawatirkan mengenai serangan Virus Corona yang saat ini sedang melanda dunia dapat kita minimalisir,” kata Ribka.

"Kita yakinkan kepada Masyarakat Kota Sukabumi bahwa Insyaallah, masyarakat Kota Sukabumi nggak akan terserang oleh Virus Corona ini,  karena kita tahu bahwa  Negara kita kaya akan rempah-rempahnya, penangkal dari Virus Corona itu adalah rempah-rempah yang ada di Indonesia," sambung Ribka.

BACA: Muhammadiyah Siap Bantu Pemerintah Atasi Masalah Corona

Ribka menegaskan bahwa virus terjahat apapun dapat diatasi dengan rempah-rempah, seperti Curcuma, Jahe, kencur dan lain-lain.

Dikatakan Ribka, masyarakat Indonesia dari semenjak nenek moyang kita dahulu sudah mengkonsumsi rempah-rempah. Oleh karena itu kata dia, daya imun tubuh masyarakat kita terhadap serangan dari virus tersebut cukup kuat hingga tidak terlalu berdampak.

Namun, tutur Ribka, tetap kita harus menjaga kesehatan dan PHBS  pun dilaksanakan untuk menjaga kesehatan tubuh dan serangan dari virus dan panyakit.

"Tetaplah berpola hidup sehat, yang biasanya berolah raga, teruskan dan perbanyak makan sayuran, buah-buahan dan sering memeriksakan diri ke Puskesmas,” pungkasnya.

BACA Juga: Anggota Komisi XI DPR RI Tinjau Kesiapan Penanganan Pasien Virus Coronadi RS Bunut Kota Sukabumi

Pewarta : Hendra S
Editor : Red*
COPYRIGHT © SUKABUMININEWS 2020

Post a Comment

Anda boleh beropini dengan mengomantari Artikel di atas

Previous Post Next Post